Sabtu, 27 Desember 2014

Assalamualaikum wr.wb

Selamat siang pembaca, kali ini saya menulis tentang langkah-langkah membuat bisnis.

Pertama yang harus kalian persiapkan utuk membuat bisnis adalah :

1. Menentukan Target Pasar

2. membuat proposal rencana usaha

Dalam membuat proposal usaha kita harus menentukan  beberapa hal yaitu :

Mementukan badan usaha yang ingin dibangun
Produk apa yang ingin dibuat
Latar belakang dibuatnya produk
Keunggulan Produk
Bahan yang dipakai
Cara membuat
Perhitungan keuangan

3. Menentukan Lokasi

4. Menentukan Cara Pemasaran



1. Menentukan Target Usaha

Dalam suatu usaha menentukan target usaha adalah hal yang sangat penting karena sebelum memikirkan produk apa yang ingin kita jual, terlebih dahulu kita harus menentukan target pasar. Karena target yang tepat akan memperlancar usaha/bisnis kita. Target yang baik juga dapat menentukan lokasi dimana kita akan membuka usaha tersebut. Target usaha seperti kepala dari semua rencana membuat bisnis, target usaha saling berkaitan dengan produk yang ingin dibuat,lokasi bahkan laba yang ingin kita dapatkan.

Contoh target usaha :

1. Target Siswa Sekolah
Siswa sekolah seperti SD/SMP/SMA yang masih mengandalkan uang pemberian dari orang tua nya yang kita tau tidak sebesar jumlah uang  Mahasiswa maupun Bekerja. Maka sebaiknya kita sebagai pebisnis yang menetukan target siswa sd lebih bisa menyesuaikan harga produk kita dengan uang jajan mereka. Dan untuk mereka kita juga harus membuat produk yang bisa menarik perhatian mereka dengan sesuatu yang lucu, berwarna dan berbagai macam bentuk. Dan lebih bijak kalau pebisnis membuat warung kecil/toko kecil yang lebih merakyat, daripada membuat satu café/restoran yang pasti dengan kesan mahal.

2. Target Mahasiswa
Mahasiswa adalah target yang dapat kita masukan ke segala golongan entah golongan pelajar maupun bekerja karena keuangan dari mahasiswa lebih banyak dari pelajar dan lebih sedikit ketimbang bekerja, jadi kita harus membuat harga khusus untuk mahasiswa yang tidak terlalu tinggi maupun tidak terlalu rendah. Kita juga harus memperhatikan lokasi usaha kita, apabila usaha kita dekat dengan universitas yang terkenal memiliki mahasiswa dengan keuangan menengah ke atas kita pasti dapat menyesuaikan harga dengan kantong mereka. Sedangkan bila kita berada di universitas dengan mahasiswa yang memiliki keuangan menengah ke bawah kita bisa menyesuaikan dengan kantong mereka juga. Kita juga bisa memberikan diskon untuk menarik minat mahasiswa

3. Target Bekerja
Pekerja adalah target yang sangat menguntungkan karena seseorang yang telah bekerja pasti memiliki penghasilan sendiri. Dengan begitu kita dapat membuat harga yang lumayan tinggi daripada anak sekolah dan mahasiswa. Dan seseorang yang bekerja cenderung lebih memperhatikan rasa, kualitas, dan suasana dari tempat bisnis ketimbang dengan harga. Maka dari itu iniah kesempatan kita untuk mendapatkan keuntungan yang besar.

1. Contoh proposal usaha

PROPOSAL USAHA

COOKIEYAKI
“CRAZYYAKI CAFÉ”



O
L
E
H

Nama : Raissya Maghdalifah
Kelas : 1EB20
Fak/Jrsn : Ekonomi/Akuntansi

UNIVERSITAS GUNADARMA
DAFTAR ISI

Kata Pengantar …………………………………………………………………...1
Daftar Isi …………………………………………………………………………...2

Bab 1 Pendahuluan
Latar Belakang ……………………………………………………………..3
Keunggulan …………………………………………………………………3

Bab 2 Alat dan Bahan
Alat …………………………………………………………………………..4
Bahan ……………………………………………………………………….4

Bab 3 Kegiatan
Kegiatan Produksi …………………………………………………………5

Bab 4 Keuangan
Biaya Bahan Baku …………………………………………………………6
Biaya Bahan Pembantu …………………………………………………...6
Biaya Lain – Lain …………………………………………………………..6

Bab 5 Penutup
Kesimpulan …………………………………………………………………7
Saran – Saran …………………………………………………………….7






Kata Pengantar

Puji Syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT, bahwa saya telah menyelesaikan tugas mata kuliah kewirusahaan dengan membuat proposal usaha yang berjudul ”COOKIEYAKI”.
Dalam penyusunan tugas ini, tak sedikit hambatan yang saya hadapi, namun saya menyadari bahwa kelancaran dalam penyusunan proposal ini tidak lain berkat bantuan, dorongan dan bimbingan orangtua sehingga kendala dapat teratasi oleh karena itu saya mengucakan terima kasih kepada :
Bapak Dosen kewirausahaan yang telah memberikan tugas,petunjuk kepada saya sehingga saya bermotifasi dan menyelesaikan tugas ini.
Orang tua yang telah turut membantu, membimbing dan mengatasi berbagai kesulitan sehingga tugas ini selesai.
Dalam penulisan tugas proposal ini saya masih merasa banyak kekurangan baik pada teknis maupun materi, mengingat akan kemampuan yang saya miliki untuk itu kritik dan saran dari semua pihak sangat saya harapkan demi penyempurnaan pembuatan proposal ini.
Harapan saya semoga proposal ini dapat bermanfaat dan menjadi sumbangan fikiran bagi pihak yang membutuhkan khususnya bagi saya sehingga tujuan yang diharapkan dapat tercapai.


Jakarta, 15 Desember 2014
Penyusun


Raissya Maghdalifah


BAB 1 Pendahuluan
1.1 Latar Belakang
Semakin pesat nya perkembangan dunia usaha terutama usaha dalam bidang makanan. Saya ingin menunjukkan kalau perkembangan tersebut belum  berhenti, dengan memberikan hal-hal baru di café saya  khususnya untuk kalangan remaja yang suka sekali dengan “nongkrong” atau berkumpul bersama. Saya akan memberikan sesuatu yang fresh untuk para remaja khususnya pecinta “Doraemon”.
Produk unggulan dari café ini adalah COOKIEYAKI yang berarti kue Dorayaki yang menjadi makanan khas di film “doraemon” Jepang. Dengan berbagai macam warna rasa, dan gambar yang akan menarik pengunjung dari yang muda sampai yang tua, dan dari berbagai kalangan. Produk ini saya pilih karena cocok dengan tema café ini yaitu “Doraemon” karena dalam cerita itu Dorayaki adalah makanan favorit Doraemon. Terlebih lagi saat ini film doraemon serial terakhir yang sedang Bomming . Begitu besar antusias pecinta doraemon yang menonton film tersebut. Dengan dibuatnya café ini diharapkan pecinta doraemon tidak akan merasa kehilangan, walaupun serial doraemon masih tetap ditayangkan salah satu TV swasta setiap minggunya.
Nama dari café ini adalah  CRAZYYAKI  yang memiliki arti CRAZY adalah  GILA dengan harapan semua orang yang makan ditempat ini akan tergila-gila dengan café ini dan akan terus mengunjungi café ini dan YAKI sendiri kita ambil  dari kata DORAYAKI, dorayaki makanan yang menjadi ciri utama di café ini  . Jadi CRAZYYAKI itu adalah tempat dimana orang kan menjadi tergila-gila dengan Dorayaki di café ini.

1.2 Keunggulan
Keunggulan dari café ini adalah :
Café yang di design khusus bernuansa DORAEMON

Café yang menyediakan tempat yang nyaman untuk “nongkrong’

Café yang memiliki 2 tempat yang berbeda yaitu lantai 1 dengan berfasilitas pendingin ruangan dan beberapa permainan sedangkan di lantai 2 adalah ruangan terbuka dengan fasilitas meja bilyard, catur, beberapa pemainan dan ada juga peminjaman gitar.

Keunggulan dari Produk ini adalah :
Ada berbagai macam makanan yang dibuat dengan hiasan doraemon tapi produk yang ingin ditonjolkan adalah cookieyaki.

Resep yang dipakai langsung dari Negara Jepang

Ada berbagai macam gambar pemain doraemon yang di cookieyaki

Ada berbagai macam pilihan topping

Ada berbagai macam warna di cookieyaki

Harga yang pas untuk kantong mahasiswa

BAB 2 Alat dan Bahan

2.1 Alat - Alat
Alat – alat yang digunakan untuk membuat Cookieyaki Diantaranya:
Panci
Baksom
Centong
Alat Pengocok
Teflon
Sendok
Piring
Cetakan

2.2 Bahan – Bahan
Bahan – bahan pembuatan Cookieyaki Diantaranya:
Bahan kulit (untuk 6 buah) :
3 butir telur
100 gram gula pasir
150 gram tepung terigu protein sedang (cake flour)
1 sdm madu
1/3 sdt baking powder (atau soda kue)
40~60 ml air putih.
1 sendok Pewarna Makanan (Merah, Kuning, Ungu, Hijau, dll)

Bahan Isi/Topping :
Berbagai Selai (Strawberry, Blueberry, dll)
Buah Segar (Kiwi, Strawberry, Blueberry, Balckberry,dll)
Kacang Merah
Madu
Coklat Cair
Ice Cream
Astor




Bab 3 Kegiatan

3.1 Kegiatan Produksi

Cara Pembuatan Cookieyaki :
Ayak tepung terigu, lalu aduk dengan baking powder sampai rata.
Masukkan bahan kulit ke dalam baskom dengan urutan: telur, gula, madu, dan tepung terigu yang dicampur dengan baking powder (adonan kulit).
Aduk adonan kulit dengan alat pengocok sambil ditambahkan air putih sedikit demi sedikit supaya adonannya tidak terlalu lunak.
Diamkan adonan kulit yang ditutup dengan plastik pembungkus di dalam kulkas selama sekitar 15 menit.
Panaskan penggorengan anti lengket (teflon), lalu olesi dengan minyak goreng.
Tuangkan adonan kulit ke dalam penggorengan dengan diameter sekitar 10 cm, lalu tutup dan panggang dengan api kecil.
Tunggu sampai muncul gelembung-gelembung di permukaannya.
Balikkan dan panggang lagi kulitnya sebentar, lalu angkat.
Kemudian kulit ini dibentuk muka doraemon dengan dicetak

Cara Pembuatan isi cookieyaki dengan isi kacang merah :
Cuci kacang merah dan rendam dalam air selama satu malam.
Rebus kacang merah yang telah direndam dalam air hingga lunak (sekitar satu jam lebih).
Tambahkan gula pasir dan garam, lalu aduk sampai merata.
Rebus selai kacang hingga matang. Memang terlihat seperti terlalu banyak mengandung air, tetapi sebenarnya kadar air yang berlebihan di dalamnya akan pelahan-pelahan menghilang selama didinginkan.

Cara Penyajian :
Ambil dua kulit, lalu oleskan salah satunya dengan selai kacang merah.
Tutup dengan kulit lainnya seperti burger.
Tambahkan garnish seperti potongan buah , ice cream, cokelat dan lain-lain






Bab 4 Keuangan

4.1 Biaya Bahan Pokok untuk + 200 buah COOKIEYAKI:
Telur6,5kg 12.000=78.000
Gula Pasir4kg 15.000=60.000
Tepung Terigu protein sedang6kg 10.000=60.000
Baking Powder2 btl 8.000=16.000
Madu3 btl 40.000=120.000
Pewarna5btl 5.000=25.000
Garam1bngks 2.000=2.000
Topping300.000
Jumlah661.000

4.2 Biaya Bahan Pembantu

Plastik2bks 5.000=10.000
Kertas Roti100pc 2.00=20.000
Jumlah30.000

4.3 Biaya Bahan Lain-lain
HargaPerlengkapan cafe5 set 75.000=375.000 Transportasi15.000 Tenaga Kerja2 orang 30.000=60.000 Penyusutan15.000
Jumlah690.000








4.4 Perhitungan Laba dan Rugi

Dengan bahan-bahan tersebut dapat memproduksi + 200 Cookieyaki.
Harga pokok per Cookieyaki :

Biaya bahan baku + Biaya bahan penolong + Biaya lain-lain :
Rp. 661.000  + Rp. 30.000 + Rp. 690.000  = Rp.1.381.000
Jadi, harga pokok per Pao Ranger Choco :
Rp. 1.381.000  = Rp. 6.905
        200
2. Laba yang diharapkan 20% :
Rp. 6.905 x 20% = 1.381
3. Harga jual per satuan : Harga Pokok + Laba
Rp.  6.905 + Rp 1.381 =Rp. 8.286
Dibulatkan menjadi Rp 8.500
4. Harga penjualan seluruhnya : Rp 8.500 x 200 Porsi = Rp 1.700.000
5. Jumlah laba yang diperoleh : Rp 1.700.000 – Rp. 1.381.000 = Rp 319.000
6. Laba Real :  Rp. 319.000  x  100%  =  18.76%
       Rp. 1.700.000
7. Laba Real bentuk rupiah : 18.76 % x Rp. 8.500 = Rp 1.594,6 / satuan

8. Break Even Point : Rp 1.381.000  = 162,4 Buah
         Rp  8.500,00

Jadi, dalam  pembuatan + 200 cookieyaki kita akan  mendapatkan laba bersih sebesar + Rp. 319.000


Bab 5 Penutup

5.1 Kesimpulan

Dari uraian di atas saya menyimpulkan bahwa bisnis makanan terutama cemilan menjadi ladang bisnis yang menggiurkan. Selain menambah variasi makanan, keberadaan produk ini berdampak positif karena masyarakat dapat mengenal makanan ini. Dan apabila penjualan ini menjanjikan saya akan membuka beberapa cabang di kota-kota besar di Indonesia


5.2 Saran

Pada bagian akhir proposal ini saya mencoba memberikan saran yang mungkin dapat digunakan sebagai perbaikan dan mungkin bermanfaat bagi pembaca akan membuat produk ini. Adapun saran-saran sebagai berikut :
Hitunglah biaya produksi dengan teliti
Berhati-hatilah dalam menentukan harga jual
Perhatikan strategi pasar para pesaing
Produk yang dipasarkan sebaiknya unik dan mengikuti selera sebagian besar konsumennya.

Demikian proposal ini saya buat. saya menyadari masih banyak kesalahan-kesalahan yang saya buat untuk itu kritik dan saran yang bersifat membangun dari bapak/ibu sangat saya harapkan. Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih.








3. Menentukan Lokasi
Dalam suatu bisnis/usaha menentukan lokasi adalah salah satu dari bagian yang terpenting karena suatu keberhasilan bisnis/usaha di tentukan dimana bisnis/usaha itu di bangun. Apabila kita tidak dapat menentukan lokasi dengan cermat kita akan mendapatkan kerugian, atau bisnis/usaha kita akan sepi dari pembeli. Semua para pebisnis pasti mau mendapatkan keuntungan yang sebesar-besarnya dengan modal yang sedikit-dikitnya. Contoh suatu binsis apartement, pemiliki dari apartement pasti akan meninjau lokasi yang akan dibangunnya apartement tersebut dengan mempertimbangkan kondisi jalan, kondisi alam sekitar, kondisi lingkungan sekitar,tempat umum yang ada disekitar seperti rumah sakit, supermarket, sekolah, perkantoran dan lain-lain, akses tol dan perkembangan daerah tersebut di masa depan. Begitu pula dengan contoh café diatas harus menentukan lokasi yang cocok, strategis dan dikelilingi dengan ruang public seperti sekolah, universitas, perkantoran dan lain-lain sebagai target utama dalam pemasaran.

4. Menentukan Cara Pemasaran
Pemasaran juga salah satu hal terpenting terlebih lagi untuk bisnis/ussha yang baru dirintis. Ada berbagai macam cara untuk memasarkan bisnis/usaha kita:

Melalui brosur
Menyebarkan brosur-brosur disekitar lokasi bisnis/usaha
Melalui Online
Melalui Sosial media yang lebih meluas dari pada brosur
Melalui Iklan
Melalui iklan di suart kabar maupun televisi
Melalui Pamflet/Spanduk/Baliho

 Berikan juga penawaran – penwaran menarik untuk memikat konsumen seperti:
Harga promo saat launching
Harga diskon setiap libur hari besar
Harga diskon untuk mahasiswa
Harga diskon di setiap hari tertentu contoh: hari Jum’at
Harga diskon di setiap pembelian tertentu contoh: setiap pembelian lebih dari 150.000
Penggratisan Delivery
 Dan masih banyak lagi untuk memikat konsumen.

Sekian untuk tulisan saya kali ini, semoga tulisan ini bisa memberikan pembaca manfaat.

Waalaikumsalam wr.wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar